Loading...

Mengetahui penyebab bayi Anda rewel dimalam hari dan cara mengtasinya / Semua resep ibu

Loading...
Loading...
Ketika bayi menangis terkadang para orang tua merasa cemas, mengapa bayi menangis? karena dengan menangislah bayi Anda berkomunikasi dan menyampaikan rasa tidak nyaman yang ia rasakan.

JIka bayi Anda menangis /rewel di malam hari segeralah periksa suhu tubuh bayi Anda, jika ia mengalami demam dan berusia dibawah 3 bulan, tidak mau menyusu (minum ASI/susu formula),  serta bayi Anda lemas segera bawa bayi Anda ke dokter  atau rumah  sakit terdekat agar mendapatkan penanganan. Namun jika suhu tubuh bayi Anda normal (36-37 °C), bayi Anda sering menangis dimalam hari dan masih berumur dibawah 1 tahun, mungkin bayi Anda menangis dikarenakan beberapa masalah kecil.



Berikut ini beberapa penyebab mengapa bayi Anda menangis atau rewel di malam hari:
  1. Bayi Anda lapar, hal ini mungkit saja terjadi jika bayi Anda masih bergantung pada ASI (air susu ibu). Dengan segera memberikan ASI pada bayi mungkin akan menenangkan bayi Anda.
  2. Mengompol atau buang air besar (BAB), Ketika Anda telah memberikan ASI pada bayi namun masih saja terus menangis/rewel, cobalah memeriksa popok bayi Anda mungkin popoknya telah penuh sehingga ia merasa risih dan ingin diganti dengan popok yang baru.
  3. Digigit serangga, Terkadang ada beberapa bayi yang merasa sangat terganggu oleh gigitan serangga termasuk nyamuk salah satunya. Periksa seluruh bagian tubuh bayi Anda dan segera berikan minyak kayu putih, minyak sereh (citronella) atau minyak telon untuk mengurangi rasa gatal pada tubuh bayi.
  4. Suhu ruangan, Kemungkinan suhu ruangan pada kamar bayi Anda terlalu panas atau terlalu dingin, sesuaikan suhu ruangan pada kamar, agar bayi Anda terasa sejuk.
  5. Perubahan waktu tidur, Tidak semua bayi rewel /menangis di malam hari. Pada usia 2, 3 dan 4 bulan pola waktu tidur bayi masih belum teratur, terkadang ia terlalu banyak tidur di malam hari sehingga ia akan sering terjaga di siang hari, begitu pula sebaliknya terkadang ia sering tertidur di siang hari sehingga terjaga di malam hari. Jangan terlalu khawatir karena dengan bertambahnya usia bayi, pola tidurnya akan terbentuk dengan sendirinya, dia akan lebih bnyak tidur di malam hari dan akan lebih jarang tidur di siang hari. Anda dapat menggendongnya dan memberikan dia susu dengan tenang sehingga bayi Anda merasa nyaman.
  6. Bayi Anda mengalami kolik, Menurut theasianparent.com ada kemungkinan ada udara yang terperangkap di pencernaan bayi sehingga timbul ketidaknyamanan yang dirasakan bayi , hal ini mungkin disebabkan sisitem pencernaan mereka yang belum stabil dan sempurna dan Anda tidak perlu terlalu mencemaskan hal ini.

Berikut ini beberapa cara mengatasi kolik pada bayi
  • Usahakan bayi Anda bersendawa setelah selesai menyusu / minum susu, Anda dapat mengangkat bayi Anda, sandarkan kepala bayi pada pundak Anda kemudian tepuk-tepuk punggung bayi dengan perlahan sampai angin keluar dari mulutnya.
  • Menyusui bayi dengan keadaan tenang, susui bayi Anda sebelum ia merasa lapar, jika bayi merasa lapar ia akan menyusu dengan lahap, sehingga akan banyak udara yang masuk ke dalam tubuh bayi. Redupkan cahaya jika perlu, hal ini akan membuat bayia lebih tenang ketika sedang menyusu.
  • JIka bayi Anda meminum ASI perhatikan asupan makanan yang dimakan oleh sang ibu, hindari  produk olahan susu (susu sapu, yogrut dan keju) terkadang ada beberapa bayi yang agak sensitif dengan protein hewani. Hindari makan pedas, kacang-kacangan, kafein atau alkohol atau bebrapa makanan  lain yang dapat membuat bayi Anda sensitif. Anda dapat mencoba dengan tidak mengkonsumsi makanan tersebut selama beberapa hari dan lihat hasilnya.

Baca juga Perkembangan ucapan pada balita

JIka artikel ini bermanfaat silahkan share.

  

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mengetahui penyebab bayi Anda rewel dimalam hari dan cara mengtasinya / Semua resep ibu"

Post a Comment

Loading...