Loading...
Loading...
Gethuk Singkong
By : @henny_henzz
.
Bahan :
500 gr singkong
1 sachet SKM
1/2 sdt garam
100 ml santan kara
1 sdm gula pasir
Filling :
* Selai kacang + gula pasir, aduk rata.
* Kacang merah ( beli jadi 😄 )
Taburan :
Kelapa parut kering secukupnya
Cara Membuat :
1. Kupas singkong, cuci bersih, potong2 lalu kukus sampai matang, angkat
2. Buang sumbunya lalu haluskan
3. Masukkan SKM, gula pasir, santan dan vanili aduk rata kemudian taruh singkong yg sudah dihaluskan kedalam mangkok / piring, tutup lalu kukus lagi selama 10 menit, angkat.
4. Bagi menjadi beberapa bagian, beri pewarna, aduk rata
5. Timbang adonan kulit seberat @50 / @55 gr, isi seberat @25 gr, lakukan sampai adonan habis
6. Pipihkan adonan kulit beri isian lalu bulatkan, taruh kedalam cetakan mooncake, press, lalu keluarkan dari cetakan
7. Sajikan dengan kelapa parut yang sudah di beri sedikit garam.
0 Response to "Gethuk Singkong By : @henny_henzz"
Post a Comment