Loading...
Loading...
Dorayaki
by : @fridajoincoffee
Dark Moody Food Photography itu kaya gimana yaa? Apa beda dengan Low Key atau Low Light.. Duuuuuh maaf yaa, sebelum ada yang jewer mak Frida, mo jujur aja neh ga gt paham sama seni fotografi, yang pasti pengen ikut seru-seruan aja, sambil ngunyah cemilan .. Teteeeep mah yaa 😆 .. ..
Bahan :
2 butir telur
80 g gula pasir
130 g tepung terigu
1/2 sdt soda kue
1 sdm madu
50 ml susu cair
Cara Membuat :
- kocok telur dan gula hingga kental.
- masukkan tepung dan soda kue dengan diayak, aduk dengan spatula hingga rata.
- tambahkan susu cair dan madu, aduk lagi hingga rata.
- diamkan selama 10 menit, lalu aduk lagi sebentar.
- panaskan teflon dengan api kecil, tuangkan adonan sebanyak 2 sdm. Biarkan hingga berlubang2, lalu balik sebentar, angkat.
- lakukan hingga adonan habis.
Sajikan dengan olesan coklat dan tangkupkan.
Note :
- kocok telur bisa dengan mixer atau whisker.
- teflon tidak perlu dioles dengan margarin atau minyak, agar permukaan dorayaki halus.
- cukup gunakan api kecil, supaya tidak gosong.
0 Response to "Dorayaki by : @fridajoincoffee"
Post a Comment