Loading...

SPAGHETTI SOSIS PANGGANG by : @koleksiresepsj

Loading...
Loading...

SPAGHETTI SOSIS PANGGANG

by : @koleksiresepsj

Bikin spaghetti ala2 italian resto, tapi ini versi ekonomis dan mudahnya ya moms, rasanya dijamin nikmat....yuummyyy,,,


Bahan-bahan :

100 gr spaghetti, rebus matang

9 sosis, potong 3 bagian

2 butir telur

50 ml susu cair

Sedikit garam, kaldu ayam bubuk (jika suka), dan lada

.

Bahan Saus :

1 SDM olive oil/minyak goreng

1 buah tomat, cincang

1/2 SDT bawang putih bubuk

1/2 SDT oregano bubuk

4 SDM saus tomat

50 ml air

Sedikit garam, gula pasir, dan lada

.

Taburan :

Keju mozarella, parut

Parsley flakes

.

Cara Membuat :

🌷 Saus: Panaskan minyak, tumis tomat sampai layu. Masukkan air, pasta tomat, saus tomat, bawang putih bubuk, oregano, garam, gula pasir, dan lada. Angkat dan sisihkan.

🌷 Kocok lepas dalam 1 wadah: telur, susu cair, garam, kaldu ayam bubuk, dan lada. Sisihkan.

🌷 Lilitkan spaghetti ke sosis, tata dalam wadah tahan panas. Kemudian tuang larutan susu.

🌷 Taruh campuran saus tomat diatasnya. Kemudian parut Keju mozarella diatasnya.

🌷 Panggang dalam oven suhu 180⁰C sampai matang. Angkat dan taburi dengan parsley flakes.

▶️ kalau mau lebihin spaghettinya dan kurangi sosis silahkan aja yah 😊



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "SPAGHETTI SOSIS PANGGANG by : @koleksiresepsj"

Post a Comment

Loading...