Loading...

Tips Sewa Rumah Harian Di Bandung Untuk Liburan

Loading...
Loading...
Bandung memiliki sejuta pesona dan panaroma alam yang menakjubkan. Jadi, tidak heran jika Bandung menjadi salah satu destinasi wisata favorit yang dipilih oleh para wisatawan lokal maupun manca negara

Belum lagi, masih banyak pesona Bandung yang saat ini masih tersembunyi. Sehingga, akan selalu bermunculan pesona-pesona baru yang sangat menarik hati dan sayang sekali untuk dilewatkan. Anda sendiri, sudah pernah ke Bandung? Kalau belum, saya sarankan untuk cepat-cepat atur jadwal untuk liburan ke Kota Kembang ini

Kota Bandung memang paling cocok dijadikan pelarian dari rutinitas kota yang sepaket dengan hiruk-pikuknya. Apalagi, jika dikunjungi bersama keluarga tercinta atau kerabat dan kawan dekat

Nah, jika anda ingin liburan bersama rombongan, pasti masalah akomodasi akan muncul pertama kali di benak anda. Tidak perlu khawatir, lah!

Anda bisa sewa rumah harian di Bandung untuk mengakali masalah ini. Tentu saja, untuk rombongan, pilihan menyewa rumah akan jauh lebih menguntungkan ketimbang menyewa hotel atau penginapan perkamar

Selain lebih hemat, anda akan mendapatkan suasana yang lebih hangat selama liburan bersama keluarga dan kerabat. Asyik sekali, ya?

Untuk itu, saya akan bagi-bagi sedikit rekomendasi dan tips sewa rumah harian di Bandung untuk anda yang ingin berlibur di kota penuh pesona ini

Supaya liburan anda di Bandung lebih nyaman lagi dengan pilihan akomodasi yang mantap, yuk, kita simak sama-sama tips untuk sewa rumah harian di Bandung!
1. Sewa rumah harian di Bandung yang lokasinya strategis
Faktor paling penting ketika anda hendak sewa rumah harian di Bandung untuk liburan adalah faktor lokasi yang strategis.
Strategis di sini, selain tentu dekat dengan titik-titik wisata seperti kawasan Dago, Cihampelas, Braga, Lembang, dan lain-lain, lokasinya juga harus dekat dengan sarana pra sarana seperti sarana kesehatan.

Meski sedang dalam liburan, anda juga harus bersiap-siap dengan segala hal yang mungkin akan terjadi. Dari sakit mendadak hingga kecelakaan yang disebabkan kecerobohan kita sendiri. Jangan sampai anda kesulitan untuk menemukan sarana kesehatan untuk mengangani hal yang tidak terduga demikan

Untuk transportasi umum, sebenarnya tidak terlalu penting dalam poin strategis ini. Karena biasanya, jika anda memilih untuk liburan dengan rombongan, anda akan membawa kendaraan pribadi. 

2. Sewa rumah harian di Bandung yang fasilitasnya lengkap
Berbeda dengan sewa bulanan atau tahunan, sewa rumah harian di Bandung tentu saja hanya dalam waktu yang relatif singkat. Hanya untuk liburan, misalnya.
Sehingga, anda tidak akan punya waktu dan tempat yang cukup untuk membawa semua barang yang akan anda butuhkan.

Itulah mengapa, penting untuk memilih rumah yang sudah punya fasilitas lengkap. Kasarnya, anda hanya perlu bawa baju ganti saja dan tetap bisa melakukan semua hal yang biasa dilakukan di rumah. Dari menyetrika baju hingga makan bubur dengan mangkok kaca dan sendok stainless steel.

Dapur lengkap dengan peralatan memasak plus kulkas memang jadi salah satu faktor paling penting. 
Selanjutnya, persedian air panas atau fasilitas water heater juga patut dipertimbangkan. Hal ini dikarenakan udara Bandung yang cukup sejuk, apalagi untuk orang luar kota yang belum terbiasa dengan udara dingin.

Intinya, sewa rumah harian di Bandung dengan fasilitas lengkap akan membuat liburan anda jauh lebih nyaman. Anda jadi tidak perlu repot mengepak semua hal yang anda perlukan di rumah ke dalam mobil. 
Mobil yang sesak tidak akan enak untuk jalan-jalan, kan? Belum lagi kemungkinan barang tercecer dan hilang jadi sangat besar jika anda membawa banyak barang.

3. Sewa rumah harian di Bandung yang punya keamanan baik

Ketika anda memilih untuk sewa rumah harian di Bandung untuk liburan, anda perlu pastikan keamanan rumah itu memadai. 
Karena memang merupakan kota destinasi wisata favorit, Bandung sudah sangat biasa menerima turis dalam ataupun luar negeri. Hal ini membuka kesempatan bagi orang-orang tidak bertanggung jawab untuk melakukan tindak kriminal terhadap para turis ini.
Apalagi ketika anda menyewa rumah sebagai akomodasi liburan, pastilah sebagian besar waktu anda tidak dihabiskan di dalam rumah tersebut. 
Dalam banyak kesempatan, rumah akan kosong. Penting untuk anda memastikan keamanan rumah ini terjaga selama anda tidak berada di dalam rumah. 
Penting juga untuk pastikan keamanannya ketika anda berada dalam rumah. Amit-amit, kan, jika apesnya terjadi perampokan ketika semua penghuni sedang tertidur atau jika sampai ada yang terluka?
Itulah mengapa, untuk sewa rumah harian di Bandung, anda disarankan untuk memilih rumah yang berada di dalam komplek perumahan.
Rumah dalam komplek perumahan tentu punya keamaan yang lebih baik ketimbang rumah pada umumnya. Sehingga, anda tidak perlu khawatir lagi mengenai kemanan rumah dan diri anda.

4. Sewa rumah harian di Bandung yang tidak menarik biaya ekstra

Nah, anda juga perlu pastikan, tidak ada biaya ekstra yang ditarik oleh pemilik selama anda tinggal di rumah tersebut.
Biaya ekstra ini bisa berupa biaya kebersihan, keamanan, dan lain-lain. Jangan sampai anda harus membayar ekstra untuk hal-hal yang tidak disepakati di awal transaksi, ya!
Jadi, anda harus benar-benar pastikan bahwa harga sewa yang anda bayar sudah menutupi semua biaya yang diperlukan untuk tinggal di rumah itu.

5. Sewa rumah harian di Bandung dari pemilik yang bisa dipercaya

Poin selanjutnya adalah, anda lebih baik menyewa rumah dari pemilik yang bisa dipercaya. Selain untuk alasan keamanan, tentu akan lebih nyaman untuk bertransaksi dengan orang yang bisa dipercaya.
Caranya, anda mungkin bisa mencari sewa rumah harian di Bandung melalu rekomendasi teman atau keluarga. Jika mereka kenal dengan pemilik atau setidaknya pernah menginap di rumah tersebut, tentu akan semakin aman.

Nah, ada juga cara lain yang praktis dan tak kalah aman dari opsi yang pertama. Anda bisa memanfaatkan situs properti seperti www.99.co untuk mencari rumah kontrakan harian ini.
Dengan agen dan perseorangan yang terpecaya, situs ini bisa membantu anda untuk menemukan berbagai macam properti untuk dijual maupun disewakan.
Tidak perlu takut tipu-tipu lagi, ya!
Rekomendasi Sewa Rumah Harian di Bandung
Sekarang, saya juga akan membahas rekomendasi sewa rumah harian di Bandung yang saya rasa paling mantap untuk anda dan rombongan.
Tentu rekomendasi saya ini sudah memenuhi 5 kriteria yang saya sebutkan di atas, ya!

Yuk, langsung kita mulai saja. Ini dia rekomendasi untuk anda yang mau sewa rumah harian di Bandung.
1. Sewa Rumah Harian di Bandung: Pondok Hijau Indah

Rekomendasi pertama saya adalah Bumi Alamanda Guest House di Perumahan Pondok Hijau Indah ini. Keamanannya? Terjaga 24 jam!
Rumah ini cocok sekali untuk anda yang berlibur rombongan ke Bandung. Dengan 5 kamar tidur, rumah di Bandung ini disewakan dengan harga 1 juta rupiah perharinya. Murah sekali, kan?
5 kamar tidur yang disediakan terdiri dari 2 kamar tidur superior dengan fasilitas AC, TV channel, dan kamar mandi dalam; 2 kamar tidur standar dengan fasilitas AC dan kamar mandi luar; dan 1 kamar tidur small. 
Total kamar mandinya ada 4 buah. Selain itu, anda juga akan mendapatkan free breakfast untuk 9 orang.
Fasilitas rumah yang komplit jadi daya tarik tersendiri dari rumah ini. Fasilitasnya antara lain adalah AC, water heater, garasi, TV channel, free Wi-Fi, dapur komplit, juga fasilitas karaoke dan pingpong. Belum lagi, anda bisa berkeliling komplek dengan sepeda.
Dan, yang tidak kalah penting, letaknya dekat tempat-tempat wisata di Bandung Utara seperti Kampung Daun, Kawah Tangkuban Perahu, de Ranch, Saung Ujo, dan daerah Lembang lainnya.
Tempat perbelanjaan seperti Rumah Mode di Cihampelas dan Mall Paris Van Java juga dekat dengan rumah ini.
Selain itu, rumah ini juga dekat ke Universitas Pendidikan Indonesia dan STPB/NHI, sehingga cocok sekali digunakan untuk keluarga besar pengantar wisuda.
2. Sewa Rumah Harian di Bandung: Dago Pakar Resort

Nah, untuk anda yang menginginkan sesuatu yang lebih prestisius, anda bisa sewa rumah harian di Bandung Dago Pakar Resort ini.
Furnitur yang digunakan tidak perlu diragukan lagi. Anda akan merasa seperti keluarga kerajaan selama tinggal di rumah ini. 
Kamar tidurnya didesain dengan konsep shabby chic. Ruangan lainnya pun sangat cantik dengan sentuhan wallpaper mewah dan lampu gantung kristal. 
Tentu saja semua kemewahan ini datang dengan harga yang sesuai, yaitu 2,5 juta perharinya.
Mempunyai 4 kamar tidur dan 4 kamar mandi, rumah ini cocok sekali untuk anda dan keluarga yang sangat selektif mengenai kualitas hunian.
Letaknya? Wah, rumah ini terletak di salah satu lokasi terbaik di Bandung, loh!
Dago adalah sebuah kawasan perbukitan berhawa sejuk dengan panorama alam nan menawan. Belum lagi aneka wisatanya yang selalu jadi favorit orang-orang Bandung maupun luar Bandung.
Jika anda memilih untuk sewa rumah harian di Bandung di sini, waktu beristirahat di rumah pun akan terasa seperti bagian dari liburan itu sendiri. Seru sekali, kan?
Bagaimana, nih?
Jadi, kapan anda akan berlibur ke Bandung?

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Sewa Rumah Harian Di Bandung Untuk Liburan"

Post a Comment

Loading...