Loading...

BUBUR SRINTIL by : @magdalenadwisinta

Loading...


BUBUR SRINTIL
by : @magdalenadwisinta

Bahan A :
(Bubur sum-sum Pandan)
100 gram tepung beras
800 ml santan kekentalan sedang
200 ml air putih
5 lembar daun pandan
2 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
2 kuning telur (boleh skip)

Cara Membuat :
1. Blender daun pandan dengan 200ml air, lalu saring
2. Kocok lepas telur lalu campur dengan jus pandan dan tepung beras aduk sampai tidak bergerindil kemudian saring lagi
3. Didihkan 800ml santan, beri garam lalu masukkan campuran tepung beras aduk dengan cepat masak sampai kental dan meletup-letup. Dinginkan,siap digunakan.

Bahan B :
(Candil Ketan)
100 gram tepung ketan
2 sdm tepung tapioka
70-100ml air hangat
Sejumput garam

Cara Membuat :
Campur tepung ketan, tapioka dan garam beri air sedikit demi sedikit sampai adonan bisa di pulung/dibulatkan, sisihkan
(Kuah Gula Merah)
250 ml air putih
100 gr gula merah
2 sdm gula pasir
1 lembar daun pandan
1 sdt tepung beras

Cara Membuat :
1. Sisir halus gula merah lalu masak bersama air dan gula beri daun pandan, masak hingga gula
Loading...
larut kemudian saring
2. Masak kembali air gula merah hingga mendidih lalu masukkan pulungan candil ketan masak hingga candil mengapung dan mulai kecokelatan
3. Tambahkan tepung beras (larutkan dengan sedikit air dulu) masak hingga kuah menjadi kental

Bahan C :
(Bubur Sagu Mutiara)
1 bungkus sagu mutiara
500 ml air

Cara Membuat :
1. Didihkan air lalu masukkan sagu mutiara masak selama 15 menit (api besar) matikan api. Diamkan selama 15 menit tutup rapat panci
2. Didihkan kembali selama 15 menit, kemudian matikan api diamkan kembali selama 30 menit.
3. Saring bubur sagu, siram/rendam dengan air dingin. Siap di gunakan

Bahan D :
(Kuah Santan)
100ml air
100ml santan kental
1/4 sdt garam
1 sdt tepung beras

Cara membuat:
1. Campur santan kental,air dan garam aduk jadi satu kemudian masak hingga mendidih
2. Tambahkan tepung beras (larutkan dengan sedikit air dulu) masak hingga kuah menjadi kental

Penyelesaian :
Campur bubur sum-sum, candil ketan, dan bubur mutiara lalu siram dengan kuah santan. Enjoy it!


Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • ZUPA SOUP ZUPA SOUP By. @miaharmoniati.putri Bahan: 700ml susu uht 200 gr fillet ayam, iris2 kotak 1/2 butir bawang bombay, cincang kasar 1buah jag… Read More...
  • Cheesy Choux Cheesy Choux By @komeskitchen Bahan : 120 gr margarin (blueband) 180 gr air matang 60 gr keju cheddar (boleh di skip) Sejumput garam (say… Read More...
  • BROWNIES PISANG (Justtryandtante) versi kukus BROWNIES PISANG (Justtryandtante) versi kukus By @angela_hapsari Bahan : 150 gram Dark cooking chocolate 110 gram gula pasir (sy kurangi … Read More...
  • Brownies Kukus Brownies Kukus  By @rina_muria Bahan : 4 btr telur 100 gr tepung terigu 150 gr gula 70 gr DCC 20 gr coklat bubuk 50 gr salted butter… Read More...
  • Bakpao Coklat Bakpao Coklat By : @thuliink_ Bahan: 250gr tepung cakra 125-130ml air dingin (air es) 85gr gula halus 30gr unsalted butter 1sdt ragi inst… Read More...

0 Response to "BUBUR SRINTIL by : @magdalenadwisinta"

Post a Comment

Loading...