Loading...
Loading...
BUBUR KETAN HITAM
By : @wawawiati
Bahan :
250 g beras ketan hitam rendam 2-3 jam kalau sempat kalo nggak boleh langsung dicuci bersih lalu tiriskan
180 - 200 g mix gula merah dan gula pasir atau boleh gula pasir aja ( takaran gula bisa kurang atau lebih sesuai selera)
1 sdt garam
2 - 2,5 lt air untuk merebus
2 lembar daun pandan ditali simpul
Kuah Santan :
400 ml santan
1/2 sdt garam
1 lembar daun pandan .
>>>>>>>>
Masak semua bahan dengan api kecil sambil diaduk aduk supaya santan tidak pecah. .
Cara Membuat :
Didihkan air, masukan beras ketan dan daun pandan lalu masak sampai beras ketan mekar dan airnya agak mengental. Matikan api. Tutup rapat panci. Biarkan sekitar 30-45 menit sampai beras ketan benar benar mekar dan airnya terserap. Masukan gula dan garam masak kembali sampai menjadi bubur ketan hitam yang lembut dan kental. Kalo sekiranya kurang air bisa ditambahkan air mendidih secukupnya lalu masak sampai tingkat kekentalan yang diinginkan. Matikan api. Sajikan dengan kuah santan. .
0 Response to "BUBUR KETAN HITAM By : @wawawiati"
Post a Comment