Loading...
Loading...
DONAT MADU 🍩🍯
By : @fithriya79
.
Bahan :
200 gr tepung terigu protein tinggi
50 gr tepung terigu protein sedang (bs full protein tinggi)
1,5 sdt ragi instan
2 sdm susu bubuk full cream
50 gr madu
1 butir telur
80 - 100 ml susu cair
30 gr butter / margarin
Sejumput garam
.
Cara Membuat :
1. Campur dalam wadah: tepung, ragi, susu bubuk, aduk rata, tambahkan telur, madu dan susu cair sedikit demi sedikit sambil diulen hingga hampir kalis, masukkan butter dan garam, uleni hingga kalis elastis. Diamkan adonan hingga sedikit mengembang (sy 30 menit), tutup pake plastik / serbet dapur bersih .
2. Kempiskan adonan, bagi dan timbang masing2 adonan sesuai selera (sy 30 gr). Bulatkan masing2 adonan, tata diloyang yang ditaburi tepung dan beri jarak. Diamkan hingga mengembang dua kali lipat, sy 50 menit (tergantung suhu didaerah masing2).
3. Panaskan minyak diwajan dengan api kecil. Lobangi adonan pertama yg dibulatkan, lalu goreng hingga matang kuning kecoklatan, cukup sekali balik supaya terbentuk white ring, angkat, tiriskan, tunggu dingin, beri topping, sajikan.
0 Response to "DONAT MADU 🍩🍯 By : @fithriya79 ."
Post a Comment