Loading...

Tempat Wisata di Boyolali Terbaru Paling Hitzz

Loading...
Loading...

Daftar Tempat Wisata Di Boyolali – Boyolali atau sering dikenal dengan kota susu, karena memang produksi susu di Boyolali adalah yang terbesar di Jawa Tengah. Salain itu, di Boyolali juga ternyata memiliki banyak tempat wisata yang bagus. Berikut beberapa Tempat Wisata Boyolali paling hitzz pilihan dari ihategreenjello :

1. Trekking Gunung Merbabu

Gunung Merbabu merupakan wisata favorit untuk mendaki, wisata ini terletak Semarang, Boyolali, Magelang Jawa Tengah. Bagi pecinta alam dapat menjadikan Gunung Merbabu ini sebagai obyek pendakian, salah satu jalurnya yaitu melalui jalur Selo di Boyolali.

Tempat Wisata di Boyolali
Sumber Instagram @pendakicupujateng

Berdasarkan pengalaman para pendaki yang melewati jalur selo, jalur ini merupakan jalur yang mengesankan karna memang memiliki pemandangan yang sangat indah, selain itu jika melewati jalur selo ini Anda juga akan melewati beberapa padang sabaya yang luas dan dipenuhi dengan edelweiss.

Baca Juga : 100 Tempat Wisata di Jogja

Lokasi Gunung Merbabu

Baca Juga : 75 Tempat Wisata di Bali

2. Waduk Kedung Ombo

Waduk Kedung Ombo ini merupakan salah satu waduk terluas dan terbesar yang berada di Indonesia, terletak di Jalan Solo-Purwodadi, Rambat, Geyer, Ngawen, Rambat, Geyer, kabupaten Grobogan, Jawa Tengah 57272. Waduk ini berfungsi untuk mengairi sawah milik warga, selain itu waduk ini juga mempunyai obyek wisata yang sangat menarik yaitu seperti Camping Ground, Hutan Wisata, Pemancingan Ikan, Rumah Makn Apung, dan terdapat Wisata Air.

Tempat Wisata di Boyolali
Sumber Instagram @azishuliem

Untuk masuk ke Waduk Kedung Omdo ini Anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp. 5000 saja per orang untuk weekend sedangkan hari biasa harga tiket masuknya sebesar Rp. 4000. Harga yang relatif murah untuk wisata dengan pemandangan yang sangat indah.

Lokasi Waduk Kedung Ombo

Baca Juga : 80 Tempat Wisata di Batu Malang

3. Museum R. Hamong Wardoyo

Museum ini terletak di Jl. Pandanaran No. 19, Tegalmulyo, Siswodipuran, Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah 57313. Museum ini dibangun oleh Pemkab Boyolali pada tahun 2016 lalu, wisata museum ini berisi benda-benda purbakala yang ditemukan di wilayah Boyolali. Selain itu terdapat juga kereta kencana, harimau Sumatra, lumping atau alat penumbuk padi dan masih banyak lainnya.

Tempat Wisata di Boyolali
Sumber Instagram @dolanboyolali

Harga tiket masuknya yaitu sebesar Rp. 5000/orang, museum ini buka pada pukul 08.00 dan tutup pada pukul 16.00. Tentu dengan harga yang relatif murah Anda sudah bisa berwisata sekaligus belajar mengenai sejarah benda benda purbakala.

Lokasi Museum R. Hamong Wardoyo

Baca Juga : 70 Tempat Wisata di Semarang

4. Argowisata Sapi Perah Cepogo

Argowisata Sapi Perah Cepogo ini merupakan wisata edukasi, selain pengunjung dapat minum susu sapi ditempat ini juga memiliki pemandangan yang sangat bagus. Wisata ini terletak di Desa Cepogo, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Anda juga bisa mengajak anak Anda untuk beriwisata di Argowisata Sapi Perah Cepogo ini supaya selain berwisata anak anak juga bisa belajar cara merawa serta memerah susu sapi.

Tempat Wisata di Boyolali
Sumber Instagram @buruhsusu

Argowisata Sapi Perah Cepogo ini memang sangat terkenal dengan kualitas susu yang dihasilkan sangat tinggi. Untuk harga tiket masuknya Anda hanya perlu membayar sebesar Rp. 5000/orang.

Lokasi Argowisata Sapi Perah Cepogo

Baca Juga : 60 Tempat Wisata di Bandung

5. Pemandian Umbul Pengging

Tempat pemandian ini terletak di Umbulsari, Bendan, Banyudono, Boyolali, Regency, Central Java 57373. Selain airnya yang jernih, tempat pemandian ini juga cukup special karena pada zaman dulu merupakan tempat pemandian keluarga keraton Kasunanan Solo. Pemandian Umbul Pengging ini cocok untuk wisata bersama keluarga.

Tempat Wisata di Boyolali
Sumber Instagram @latepost_semua

Di tempat pemandian ini masih terdapat bangunan-bangunan bersejarah milik Kasunanan Surakarta. Juga terdapat makam seorang pujangga keraton Surakarta yaitu bernama Raden Ngabehi Yosodipuro. Harga tiket masuknya yaitu sebesar Rp. 5000/orang.

Lokasi Pemandian Umbul Pengging

Baca juga : 80 Tempat Wisata di Surabaya

Nah indah bukan beberapa Tempat Wisata Boyolali pilihan ihategreenjello yang paling indah dan hitz juga rekomended untuk dikunjungi oleh keluarga ataupun pacar anda. sekian dulu yaa apa yang dishare ihategreenjello ini, see u on top bruhh

The post Tempat Wisata di Boyolali Terbaru Paling Hitzz appeared first on IhateGreenJello.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tempat Wisata di Boyolali Terbaru Paling Hitzz"

Post a Comment

Loading...