DI GUA QIU (BOLA UBI KOPONG)
by : @regunancha
Jajanan street food asal Taiwan yang populer satu ini mungkin kalau di Indonesia terkenal dengan Bola Ubi Kopong ya..(cmiiw) 😆😆cocok lah buat cemilan sore sambil ngeteh syantiek apalagi kalau suasananya hujan hujan gini...
Bahan-bahan :
480 gram ubi jalar yang sudah dikukus dan dihaluskan
160 gram tepung tapioka
5 sdm gula pasir (sekitar 80 gram / sesuai selera)
15 ml air (bisa kurang bisa lebih)
Minyak untuk menggoreng (deep fry)
Cara Membuat :
1. Ubi yang baru saja dikukus lalu dihancurkan hingga halus timbang 480 gram dan ketika masih panas campurkan dengan gula pasir hingga rata. Tambahkan tepung tapioka dan uleni hingga rata.
2. Tuang air sedikit demi sedikit uleni hingga bisa dibentuk. Bagi menjadi bagian kecil kecil dan buat bulat bulatan kecil.
3. Panaskan wajan yang berisi minyak dengan api sedang. Jika sudah mulai panas (tapi belum terlalu panas) masukkan bola bola ubi. Diamkan selama 1-2 menit.
4. Kemudian aduk aduk bola bola ubi dan tekan tekan dengan saringan yang biasa digunakan untuk meniriskan gorengan agar bola bola ubi dalamnya kopong dan mengembang merata (proses ini sangat penting jika kurang ditekan tidak akan kopong dalamnya)
5. Goreng hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan. Sajikan hangat. Jika prosesnya benar maka hasil luarnya mengembang garing crispy, dalamnya kopong chewy dan bentuknya bulat tidak kempes.
0 Response to "DI GUA QIU (BOLA UBI KOPONG) by : @regunancha"
Post a Comment