Loading...

Bakso Ceker Mercon

Loading...
Loading...

Bakso Ceker Mercon

Bahan :
15 buah ceker ayam
10 butir bakso
20 buah cabe rawit merah
10 butir bawang merah
4 butir bawang putih
1 buah tomat
2 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
1 ruas jahe, geprek
1 ruas lengkuas, geprek
1/4 keping gula merah
Gula pasir dan garam secukupnya
Kecap manis secukupnya (+/- 1 sdm)
1 gelas air
Minyak untuk menumis

Cara membuat :
Cuci bersih ceker ayam, kucuri dengan air jeruk nipis, diamkan beberapa saat, kemudian bilas. Rebus ceker dengan jahe, daun salam dan garam sampai empuk. Buang kotoran yg ada dipermukaan air. Bilas dengan air matang. Sisihkan.
Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, dan tomat. Tumis bumbu yg telah dihaluskan, tambahkan daun jeruk, daun salam, jahe dan lengkuas, tumis sampai harum. Tambahkan gula merah, gula pasir, garam dan kecap manis. Koreksi rasa. Masak sampai bumbu matang dan berubah warna. Tambahkan air, masak sampai bumbu mulai mendidih. Masukkan ceker dan bakso. Masak sampai kuah meresap dan bumbu asat. Angkat dan sajikan



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bakso Ceker Mercon"

Post a Comment

Loading...