Loading...
Tempe Geprek Royco
by @dishby_ifah
Bahan-bahan :
1/2 papan tempe, iris tipis"
1 bks Royco rasa Ayam
1 gelas air
Minyak utk menggoreng
Adonan Tepung :
250 gram Tepung terigu
1 batang daun bawang, iris tipis
1/2 bks royco rasa ayam
secukupnya Garam
secukupnya Air
Sambal Geprek :
15 buah cabe rawit merah
5 buah cabe merah keriting
1 siung bawang merah
1 siung bawang putih
1/4 buah tomat
1/4 sdt Royco rasa Ayam
Sedikit garam
Cara membuat
Loading...
:
Iris tipis-tipis tempe
Siapkan mangkuk, tuangkan 1 gelas air dan 1 bks Royco rasa Ayam Aduk rata
Rendam tempe dalam air royco tadi, sampai meresap Kurang lebih 15-20 menit
Siapkan wadah, campur tepung terigu, daun bawang, royco ayam, dan garam, aduk rata Lalu tambahkan air sedikit demi sedikit hingga kekentalannya pas, sisihkan
Balutkan tempe kedalam adonan tepung hingga tertutup rata, lalu goreng dalam minyak panas, hingga garing kuning keemasan, angkat dan tiriskan
Panaskan kembali minyak goreng, lalu goreng cabe, bawang, dan tomat, hingga layu Angkat dan tiriskan
Haluskan cabe, bawang, tomat, garam, dan kaldu bubuk, ulek kasar saja Kemudian tambahkan 3 sdm minyak panas Aduk rata
Geprek tempe tepung tadi di atas sambal hingga sedikit hancur
Angkat dan sajikan dengan nasi hangat
0 Response to "Tempe Geprek Royco"
Post a Comment