COFFEE MOCHA CAKE
by : magdahlena_brian .
Larutan kopinya saya buat seperti pasta, jadi pakai airnya gak terlalu banyak...saya takut adonannya terlalu encer....😁
Total telur 310 gr, jika kurang boleh tambah kuningnya aja. Cakenya lembut dan wangi kopi ..enak..
Makasih ya cc @chenniezhang
Bahan A :
7 btr kuning telur
5 btr putih telur
135 gr gula pasir ( kalau suka manis bs 140-150 gr)
Bahan B, ayak jadi satu :
90 gr tepung pro rendah (kunci)
10 gr tepung maizena
20 gr cokelat bubuk
25 gr susu bubuk
Bahan C,.larutkan, dinginkan:
20 gr kopi instan ( nescafe)
60 ml air panas ( sy pakai air panas sedikit saja sampai kopi menjadi pasta )
Bahan D,cairkan; :
120 gr butter
Topping :
Buttercream mocca + nougat
Cara Membuat :
1. Mixer bahan A hingga mengembang dan kental ( kurang lebih 10 menit )
2. Setelah itu masukkan bhn B, mixer dng speed rendah & jng lama, kalau belum rata matikan mixer lalu aduk perlahan saja dengan gagangnya, gerakan memutar sampai rata.
3. Lalu tambahkan larutan kopinya ( C) aduk rata & terakhir baru masukkan butter cairnya (D), aduk rata dengan spatula ( jng over ngaduknya kalau keliatan encer gpp, asal bukan berbuih buih)
4. Tuang adonan ke dlm loyang ukuran 20 cm tinggi 6-8 cm, yang sudah di oles margarin & alas baking paper.
5. Panggang dng suhu 180°c , oven sudah di panasi 15 menit sebelumnya,panggang hingga cake matang, sesuaikan dng oven masing².
6. Setelah cake matang, keluarkan dari oven dan loyangnya. Tunggu hingga suhu ruang, baru potong.
.
0 Response to " "
Post a Comment