Loading...

Sayur Lodeh Rebung

Loading...
Loading...

Sayur Lodeh Rebung

Bahan:
2 bungkus plastik rebung iris
2 senggam kacang merah/bisa jg kacang tolo (sudah direndam semalam)
1 buah santan segitiga (65 ml cairkan jadi 400ml)
4 lembar daun salam
Lengkuas geprek
Segenggam cabe rawit utuh
Gula garam, secukupnya
2-2.5 l air putih

Bumbu halus:
Segenggam cabe rawit/sesuaikan selera pedasnya
2 buah cabe merah besar, buang bijinya
12 butir bawang merah
6  siung bawang putih

Cara memasak:
Cuci bersih rebung, blansir dengan air panas lalu tiriskan.
Siapkan wajan serbaguna, tumis bumbu halus beserta daun salam dan lengkuas sampai wangi, masukkan air biarkan mendidih lalu masukkan kacang dan rebung serta cabe rawit. Masak sampai layu dan kacang empuk.
Masukkan santan aduk aduk agar tidak pecah, koreksi rasa. Masak sampai tanak dan berubah warna. Siap disajikan
Selamat mencoba, semoga bermanfaat.

Note: 
saya tambahkan ampela ayam kampung (sudah diblansir sebelumnya), cocok pula ditambahakan tetelan daging(harus diblansir/rebus sebentar juga sebelumnya)



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Sayur Lodeh Rebung"

Post a Comment

Loading...