Loading...

KUE SOES aka CHOUX PASTRY ( vla coklat)

Loading...
Loading...

KUE SOES aka CHOUX PASTRY ( vla coklat)

Bahan kue:
125gr margarin
1 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
100 ml susu UHT
150 ml air
160 gr tepung cakra
4 btr telur ( me : 4,5 btr krb td telurnya kecil)

cara membuat:
didihkan air, susu, margarin dan garam sampai mendidih
matikan api lalu masukkan tepung terigu aduk hingga menjadi adonan
masak kembali dgn api kecil sampai kalis, lalu dinginkan
setelah dingin tambahkan telur satu per satu lalu mixer sampai rata dan menjadi adonan pasta
masukkan ke piping bag lalu semprotkan ke loyang yg telah dialasi dgn baking paper, lakukan sampai habis
panaskan oven 200° -+ 15mnt api atas bawah
panggang kue -+ 25mnt, setelah 25mnt turunkan suhu menjadi 180° panggang 15mnt / sesuai oven masing² ( slm memanggang pintu oven tdk boleh dibuka)
setelah matang dan dingin masukkan ke toples kedap udara

Bahan Vla Coklat
Bahan custard:
25 gr gula pasir
20 gr maizena
20 gr tepung terigu
1/4 sdt vanila
2 kuning telur
300 ml susu UHT

campur semua bahan jadi 1 di bowl aduk sampai rata jgn sampai bergerindil lalu masak dgn cara di tim. adonan akan sangat kental
lalu pindahkan ke wadah dan tutup dgn plastik wrap sampai menyentuh vla supaya tdk berkulit. diamkan sampai suhu ruang lalu pindahkan ke kulkas sampai dingin

Bahan ganache:
150 gr dark cooking coklat potong² kecil ( me: 165gr)
125gr whipping cream cair

campur jadi 1 lalu masak dgn cara di tim sampai coklat meleleh semua dan ganache mengkilat/ licin. sisihkan



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "KUE SOES aka CHOUX PASTRY ( vla coklat)"

Post a Comment

Loading...