Loading...

Resep Molen Mini Cantik Oleh Maryam Maeco

Loading...
Punya banyak stok pisang di rumah dan bingung mau dibuat apa? Gimana kalau kita coba olah jadi pisang molen mini aja? Setelah dibuat jadi molen, ternyata pisangnya jadi cepet habis karena anak-anak dan anggota keluarga lain menyukainya. Pisang jadi laku karena dipotong kecil-kecil, sehingga makannya pun jadi lebih enteng.



Jangan khawatir dengan cara buatnya bun. Resep dari Maryam maeco ini sederhana banget kok. Bahan utamanya cuma pisang, tepung, gula dan sedikit margarin. Nggak perlu pake alat khusus karena kita bisa memanfaatkan botol kaca untuk menggiling adonan. Pokoknya gampang dan praktiiiissss!

Bahan-bahan:
•    Pisang kepok potong kedil-kecil seperti pada
Loading...
gambar
•    150 gram tepung terigu
•    30 gram gula tepung
•    30 gram margarin
•    25 ml air es
•    1/4 sendok teh vanili

Cara membuat:
1.    Siapkan wadah, masukkan terigu, margarin dan gula. Aduk sampai rata, lalu tuangkan air es dan uleni sampai kalis.
2.    Ambil sebagian adonan. Gilas menggunakan botol kaca sampai tipis, kemudian potong memanjang seperti pada gambar.
3.    Ambil sepotong pisang lalu lilitkan adonan memanjang tadi hingga menutupi seluruh bagian pisang. Lakukan sampai adonan habis.
4.    Panaskan minyak goreng dan goreng pisang molen sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.

Selesaii..! Gampang banget kan bun? Mungkin malah nggak perlu nyari-nyari lagi bahan-bahannya karena semua sudah ada di dapur. yuuk langsung praktek aja :)
Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Sumber : Modern.id

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Kimchi Kimchi by @ismaya_dapur_maya Siapkan bahan sawi putih 1,5kg belah 2 dan potong buang ujung bawahnya yg keras, lalu pisahkan perlembar, da… Read More...
  • AYAM KRISPI SAUS ASAM MANIS AYAM KRISPI SAUS ASAM MANIS by @ovitovi9 BAHAN-BAHAN : 1ekor ayam potong kecil 2 bgks tepung ayam 1 bgks saus asam manis  2 sdm saus… Read More...
  • TAHU WALIK TAHU WALIK by @chejustche Bahan : Tahu goreng 100 gram fillet ayam 50 gram tepung tapioka 3 siung bwg putih iris goreng 1,5 sendok putih … Read More...
  • perkedel kentang isi telur perkedel kentang isi telur by @yuniarrahmiii  Bahan ; 200 gr kentak tumbuk (kukus) 150 gr daging ayam (giling) 1 batang daun bawang … Read More...
  • BEEF ROLADE BEEF ROLADE by: @sofivirgianti Bahan kulit : 2 btr Telur + garam + lada bubuk secukupnya Kocok lepas telur+garam+lada ,panaskan teflon ol… Read More...

0 Response to "Resep Molen Mini Cantik Oleh Maryam Maeco"

Post a Comment

Loading...